Jumat, 16 Desember 2011

[Koran-Digital] Tak Lolos Verifikasi, Ini Jawaban Partai SRI

Tak Lolos Verifikasi, Ini Jawaban Partai SRI
Partai SRI mengklaim sudah memenuhi semua kriteria yang telah ditetapkan.
Jum'at, 16 Desember 2011, 21:17 WIB
Sandy Adam Mahaputra, Nila Chrisna Yulika


VIVAnews - Sebanyak 13 partai politik baru dinyatakan tidak lolos
verifikasi oleh Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia. Ke-13 partai
baru itu tidak memperoleh status badan hukum. Termasuk Partai SRI yang
mengusung Sri Mulyani menjadi calon presiden pada 2014.

Menanggapi hal ini, Ketua Bidang Politik dan Pendidikan Partai SRI,
Rocky Gerung, mengatakan soal lolos tidaknya verifikasi itu adalah hal
biasa. Namun, dia mengaku akan melakukan langkah politik.

"Kami terima itu, tapi kami akan melakukan langkah politik, tetap ada
jalan lain. Kami akan lakukan plan B," kata Rocky saat dihubungi
VIVAnews.com, Jumat 16 Desember 2011.

Namun, Rocky enggan mengatakan apa plan B tersebut. "Nggak bisa kami
sebutkan, nanti dikerjain lagi," kata dia.

Seperti diketahui, Wakil Menteri Hukum dan HAM Denny Indrayana
mengatakan, berdasarkan undang-undang partai politik, yang menjadi
syarat utama bagi partai baru untuk lolos verifikasi adalah memiliki
kepengurusan di seluruh provinsi atau 100 persen provinsi di Indonesia,
75 persen pengurus dari seluruh kabupaten, dan 50 persen dari kecamatan.
Sementara itu, Partai SRI tak memenuhi kriteria tersebut.

Namun, Rocky membantah tudingan itu. Menurut dia, Partai SRI sudah
memenuhi semua kriteria yang telah ditetapkan. "Justru kami sudah
memenuhi kriteria itu semua, ya kami menduga ada 'transaksi' politik
tingkat tinggi lah," tuturnya.

Meski demikian, kata Rocky, partainya tidak akan melakukan
langkah-langkah hukum terkait adanya dugaan 'transaksi' tingkat tinggi
tersebut. (art)
• VIVAnews

Komentar
arismunandar1967
17/12/2011
walau tanpa atau belum berkuasa. Partai yg ribut ingin berkuasa sejak
awal, itu pertanda bhw partai itu hanya mencari keuntungan utk dirinya
sendiri & tak akan bermanfaat bagi bangsa & negara, spt yg sudah-2.
Abaikan sj mrk, tinggalkan.
• Balas • Laporkan
arismunandar1967
17/12/2011
Carilah partai, lembaga, atau apapun namanya yg orientasinya bkn
kekuasaan semata. Klw mau mengabdi, mensejahterakan bangsa & negara, kan
tdk hrs melalui kekuasaan. Buktikan sj dulu, bhw partai atau lembaga itu
mmg telah, sedang & akan trs membela rkyt, w
• Balas • Laporkan
sinto
@Sinto Gendheng
17/12/2011
ya jelas dak lolos lha wong Si Sri belum pulang2 sejak minggat dulu yang
katanya pergi ke pasar beli trasi sampai sekarng dak pulang...
• Balas • Laporkan

http://us.politik.vivanews.com/news/read/272829-tak-lolos-verifikasi--ini-jawaban-partai-sri

--
"One Touch In BOX"

To post : koran-digital@googlegroups.com
Unsubscribe : koran-digital-unsubscribe@@googlegroups.com

"Ketika berhenti berpikir, Anda akan kehilangan kesempatan"-- Publilius Syrus

Catatan : - Gunakan bahasa yang baik dan santun
- Tolong jangan mengiklan yang tidak perlu
- Hindari ONE-LINER
- POTONG EKOR EMAIL
- DILARANG SARA
- Opini Anda menjadi tanggung jawab Anda sepenuhnya dan atau
Moderator Tidak bertanggung Jawab terhadap opini Anda. -~----------~----~----~----~------~----~------~--~------------------------------------------------------------
"Bersikaplah sopan, tulislah dengan diplomatis, meski dalam deklarasi perang sekalipun seseorang harus mempelajari aturan-aturan kesopanan." -- Otto Von Bismarck.
"Lidah orang berakal dibelakang hatinya, sedangkan hati orang dungu di belakang lidahnya" -Ali bin Abi Talib.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar