Minggu, 25 Desember 2011

[Koran-Digital] Lagi, Orchard Road Kebanjiran

Banjir kembali melanda kawasan belanja Singapura, Orchard Road, pada
akhir pekan lalu menjelang Natal. Salah satu pusat belanja terkemuka di
kawasan itu, Liat Tower, terendam air hingga semata kaki pada Jumat
lalu. Ini menyebabkan gerai-gerai eksklusif, seperti Hermes, terpaksa
tutup hingga waktu yang belum ditentukan.

Sedangkan gerai kopi Starbucks dan makanan cepat saji Wendy's terpaksa
buka pada Sabtu siang agar dapat membersihkan sisa-sisa lumpur dan
kotoran yang dibawa banjir."Kami sangat kecewa mengapa kejadian seperti
ini berlangsung berulang kali. Kami berharap pengelola gedung dan
pemerintah dapat mengatasi masalah ini,"kata Seng Woon Fa, manajer
marketing & merek Wendy's.

Kerugian yang dialami pemilik gerai sebesar 20-60 persen akibat banjir
itu. Para pemilik gerai pun mempertanyakan fungsi pintu air yang
dibangun pasca-banjir pada 2010. Namun Jwee Quek, Manajer Parafoil,
perusahaan pembuat pintu air, menegaskan bangunan buatannya berfungsi
dengan baik."Insiden ini terjadi karena masalah penyaluran air yang
buruk ke Kanal Stamford,"Quek berdalih.

Hujan deras yang terjadi akhir pekan lalu memang sudah diprediksi Badan
Lingkungan Hidup Nasional. Hal ini pulalah, menurut Badan Air Nasional
(PUB), yang menjadi penyebab banjir di pusat belanja tersebut. Badan ini
meminta pengelola gedung dan pemilik gerai meningkatkan kewaspadaan
menjelang musim hujan mendatang.

ASIA ONE | STRAIT TIMES | CHANNEL NEWS ASIA | SITA PLANASARI A

http://epaper.tempo.co/PUBLICATIONS/KT/KT/2011/12/26/ArticleHtmls/Lagi-Orchard-Road-Kebanjiran-26122011015002.shtml?Mode=1

--
"One Touch In BOX"

To post : koran-digital@googlegroups.com
Unsubscribe : koran-digital-unsubscribe@@googlegroups.com

"Ketika berhenti berpikir, Anda akan kehilangan kesempatan"-- Publilius Syrus

Catatan : - Gunakan bahasa yang baik dan santun
- Tolong jangan mengiklan yang tidak perlu
- Hindari ONE-LINER
- POTONG EKOR EMAIL
- DILARANG SARA
- Opini Anda menjadi tanggung jawab Anda sepenuhnya dan atau
Moderator Tidak bertanggung Jawab terhadap opini Anda. -~----------~----~----~----~------~----~------~--~------------------------------------------------------------
"Bersikaplah sopan, tulislah dengan diplomatis, meski dalam deklarasi perang sekalipun seseorang harus mempelajari aturan-aturan kesopanan." -- Otto Von Bismarck.
"Lidah orang berakal dibelakang hatinya, sedangkan hati orang dungu di belakang lidahnya" -Ali bin Abi Talib.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar